Selamat Datang di Halamannya TE’97 Unand

Blog ini dibuat sejak tanggal 12 September 2008 yang bertujuan agar lebih meningkatkan silahturahmi antara alumni Teknik Elektro Universitas Andalas angkatan 1997 yang saat ini sudah tersebar di berbagai belahan dunia.

Saat penulisan perdana ini, ada teman-teman yang sudah berkeluarga dan punya keturunan, ada yang belum memiliki keturunan, ada yang masih bujangan, ada yang masih pengangguran, dan berbagai kondisi rekan-rekan TE’97 lainnya.

Mudah-mudahan dengan adanya blog ini keberadaan teman-teman jadi semakin terupdate dan memudahkan untuk saling berkirim informasi.

Sifat blog ini groups yang mana usersnya semua anggota elektro 97. Jadi silahkan teman-teman post berita, foto dan bacarito panjang disiko.

Salam Kompak selalu

Junior-junior elektro 97

Alhamdulillah junior elektro 97 semakin banyak :-p :

Salah satu junior terbaru adalah anaknya Ronny Tonde yang lahir pada tanggal 22 Desember 2009 diberi nama Aryasatya Muhammad Alif. berikut fotonya diambil dari profilenya Ronny :

Berikutnya putri tersayangnya Jhen Tintin yang lahir tanggal May 2009 yang diberi nama Kanaya

Selanjutnya Junior Rico Tabib yang lahir tahun 2009 yang diberi nama Kamil Febricho:

Selanjutnya juniornya Hendriadi, udah gede sih juniornya tapi berhubung baru nemu fotonya sekarang ya gpplah di sharing aje ye…. namanya juga gak tau hahahaha.. secara bapaknya gak pernah bales inboxnya aye. 🙂 :

Enjoy the fresh faces of elektro 97 junior ya…

Cheers, Lizy

Undangan pernikahan Ichwan

Alhamdulillah teman kita yang menikah selanjutnya adalah Ichwan Yelfianhar:

Maaf iji baru sempat posting undangan disini, sorry ya wan… tapi disini masih sabtu kok.. jadi siapa yang mau datang ke pesta dipersilahkan ya…

Undangan Baralek Riki Arnando Yasri (Riki AY)

Alhamdulillah satu lagi kabar gembira dari rekan kita Riki AY (komting elektro 97) akan menikah di Payakumbuh Jumat tanggal 18 Desember 2009. Berikut undangannya yang di kirimkan oleh Bule (Witrionanda)

Silahkan datang ya untuk yang berdomisili di Padang dan sekitarnya. Mudah-mudahan yang lain bakalan banyak yang akan menyusul kegiatan baik ini…

Cheers, Lizy

Cerita yang tertinggal ketika pulang kampung kemaren

Kosong banget nih blog, gak ada yang niat ngisi ya? Mod-nya juga lagi sibuk sih ama si bungsu yang lagi super duper aktif.

Yup ini daku posting sepenggal cerita ketika pulang kampung kemaren, ceritanya karena 2 minggu pertama di Padang daku masih bersama hubby so suka gak enak kalau harus ketemu teman-teman dan juga mesti mengunjungi keluarga yang ada di seputaran Sumbar jadinya cuma sempat sms dan telponan 2 minggu terakhir sebelum pulang. Dan tentu saja ini gak mungkin memaksimalkan pertemuan dengan teman-teman yang ada di Padang. Apalagi mereka sekarang sudah pada sibuk dengan kegiatan masing-masing. Tapi Alhamdulillah sempat juga bertemu dengan beberapa teman. Diantaranya Bule, Ikhwan, Oki, Paul, Sidik, AY, Datuak beserta istrinya yang ternyata anak TL angkatan 98 dan putri mereka Aurora.

Ini dia sedikit foto-foto sewaktu teman-teman datang berkunjung ke rumah. Sayang foto dengan AY gak ada gara-garanya daku waktu itu lagi meriang, nerima tamu aja sambil tiduran karena pusing banget bahkan walau itu hanya untuk duduk. Dan juga sayang banget gak bisa ketemu Sapik di Bukittinggi untuk mengunjungi putrinya yang baru lahir. Plus gak bisa ketemu Tintin yang ternyata lagi sibuk banget kegiatannya tapi dia sempat telpon iji. Begitu juga gak sempat ketemu Iid pas iji ke Balikpapan kemaren.

So sorry ya friend… maybe next time kalau iji balik lagi kita bakalan ketemu.

048

DSC01517

DSC01540

DSC01542

DSC01543

O ya beberapa berita yang di dapat saat berbincang-bincang dengan teman-teman ini antara lain :

  1. Si Toid waktu iji di Padang harus operasi kista di rahim, tapi Alhamdulillah lancar walau sempet kesel ama dokternya dan nelpon iji yang lagi dipijit. Ternyata Toid masih seperti yang dulu, kikikikikiki miss you friend.
  2. Si Gaek udah punya seorang putri
  3. Si Jimlong udah punya seorang putra
  4. Istrinya si Tintin lagi hamil untuk kedua kalinya, dimana yang pertama kemaren sempet keguguran…

O guys… how miss you a lot….

Telah lahir anak pertama Riki Syafdini

Kawan maaf yo talambek mapublish berita ko.

Alhamdulillah telah lahir anak pertama Sapik aka Riki Syafdini pada pagi hari tanggal 14 Februari 2009 di rumah sakit Ahmad Mukhtar Bukittinggi.

Sayang iji gak sempet ketemu hari itu waktu ke Bukittinggi, padahal sudah sangat penasaran melihat si baby. Terakhir iji sms Sapik, katanya nama si “Upiak” alun ado lai, malah nanya ke iji namanya. Ini sedikit foto yang iji dapet dari sapik, sekedar pengen sharing kebahagiaan dengan teman semua.

Apak yang berbahagia
Apak yang berbahagia

Ikonyo si “Upiak”

sapik2